BATURAJA – Satu persatu penggunaan anggaran 2024 yang mengejutkan terus terungkap.
Selain dana perjalanan dinas seorang kabid, Panitia Khusus (Pansus) III DPRD OKU menyoroti soal anggaran baju dinas kepala daerah.
Dalam Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPj) Bupati OKU 2024 ada dana cukup besar.
Melalui Bagian Umum Setda OKU menganggarkan hampir satu miliar rupiah untuk fasilitas baju/ pakaian dinas Bupati.
“Dalam pembahasan dan telaah LKPj Bupati 2024. Kita menemukan masalah fasilitas baju Bupati. Nominal anggarannya Rp800 juta,” beber Ketua Pansus III, Densi Hermanto kepada wartawan di gedung DPRD OKU, Kamis (15/05/25).
Kata Densi, berdasarkan keterangan Kabag Umum saat rapat, mekanisme realisasi serapan anggaran tersebut menggunakan sistem e-katalog.
Dan dalam perjalanan rapat itu juga, mereka (Bagian Umum) menyampaikan kepada Pansus III, bahwa standar biaya di e-katalog untuk satu stel baju itu, Rp5 jutaan.
“Setelah kita kalkulasi, jika 800 juta dìbagi 5 juta, artinya ada sekitar 160 stel baju Bupati. Dan itu Menurut keterangan Kabag Umum terbagi untuk 2 Penjabat (Pj) Bupati. Yakni untuk Pj Bupati Teddy Meilwansyah dan Pj Bupati Iqbal Alisyahbana,” sebut politisi asal PAN itu.