*Layanan Terpadu Satu Pintu
BATURAJA – Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP) Kabupaten OKU menggelar Forum Konsultasi Publik (FKP).
Kegiatan yang berlangsung pada Selasa (09/12/2025) ini. Dalam rangka penyelenggaraan Mal Pelayanan Publik (MPP). Ini sebagai terobosan untuk memberikan kemudahan bagi semua warga OKU.
Bukan hanya soal perizinan berusaha saja. Melain beberapa hal yang berkaitan dengan layanan publik. Termasuk urusan listrik, air, pernikahan, catatan kependudukan dan lain sebagainya.
Kapan launchingnya? Menurut Kabag Organisasi Setda OKU, Hj Ari Susanti SH MH, waktu launching sesegera mungkin. Sekarang masih melengkapi adminitrasi termasuk Peraturan Bupati (Perbup).
“Gedungnya sudah siap. Tinggal finishing interiornya dan lapangan parkir. Juga sudah dìkunjungi Pak Bupati,” ujar Ari Susanti.
Jika semuanya sudah siap, bisa saja triwulan pertama 2026, pelaksanaan launching.
“Kegiatan hari ini (Selasa, 9-12-2025) termasuk dalam rangkaian melengkapi administrasi. Kita sudah dìtanya-tanya oleh KemenPAN RB, kapan bisa mulai pelayanan,” tambah Ari Susanti.
Sekarang Dinas PMPTSP, sudah melaksanakan tahapan Konsultasi Publik. Dengan menggelar Forum Konsultasi Publik (FKP) pada Selasa (09/12/2025) di Gedung Abdi Praja Pemkab OKU.
Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP). Selaku OPD penanggung jawab operasional penyelenggaraan MPP mengundang berbagai stakeholder.
Antara lain, tokoh masyarakat, perwakilan organisasi seperti MUI, BUMN, BUMD, Swasta, insan media dan dinas instansi di lingkungan Pemkab OKU.
FKP ini merupakan bentuk penjaringan usul saran terkait kesempurnaan pelaksanaan MPP nantinya. Setidaknya ada 19 instansi yang akan ikut serta dalam mengisi tenan (gerai) di Mal Pelayanan Publik. Acara FKP dìbuka oleh Asisten II, H Hasan HD, SSos MSE mewakili Bupati OKU.







