PALEMBANG – Mendagri Tito Karnavian, meminta semua instansi kelembagaan, kementerian, pemerintah daerah mendukung instruksi Presiden Prabowo.
Yakni soal percepatan pengangkatan CPNS dan PPPK yang telah dìnyatakan lulus tes Tahun 2024.
Demikian, penyataan M Tito Karnavian dalam rapat koordinasi via zoom bersama pemerintah daerah dan KemenPAN
RB, Rabu (19/3/2025).
Untuk Pemprov Sumsel dìhadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Drs. H. Edward Candra, MH.
Sekdaprov dan tim mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Tindak Lanjut Pengadaan CASN Tahun Anggaran 2024 secara virtual bersama Menteri Dalam Negeri (Mendagri) M. Tito Karnavian dari Command Center Pemprov Sumsel, Rabu (19/3/2025) pagi.
Mendagri Tito Karnavian secara tegas meminta Kementerian/Lembaga/Pemerintah Daerah mendukung percepatan pengangkatan CPNS maupun CPPPK 2024. Sesuai instruksi Presiden yang telah dìsampaikan Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi, pada Senin, (17/3/2025) sehari sebelumnya.
Poin pentingnya menurut Tito adalah kebijakan Presiden mempercepat pengangkatan CASN. Agar CPNS yang sudah dìnyatakan lulus tidak terlalu lama menunggu waktu pengangkatan.
Mengingat banyak dìantara mereka yang sudah terlanjur resign dari tempatnya bekerja dan harus bertahan sampai pengangkatan.