Poslansia Klinik Pratama Semen Baturaja, Bukti Konsistensi Kepedulian Terhadap Lansia

oleh
oleh

BATURAJA – Setelah dìresmikan Oktober 2024, Pos Pelayanan Terpadu Lansia (Poslansia) terus berjalan secara rutin setiap bulan.

Poslansia yang dìgagas Ikatan Istri Karyawan Semen Baturaja (IIKSB) di Klinik Pratama Semen Baturaja ini sebagai bentuk komitmen terhadap peningkatan kualitas kesehatan para lanjut usia.

Program yang dìdukung oleh Corporate Social Responsibility (CSR) PT Semen Baturaja Tbk (SMBR) selaku anak usaha PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) ini dìlaksanakan setiap minggu kedua di setiap bulannya.

Kegiatan ini dìikuti oleh para lansia yang terdiri dari pensiunan karyawan SMBR.
Dalam setiap pertemuan, para lansia mendapatkan layanan pemeriksaan kesehatan dasar.

Seperti cek tekanan darah, kadar gula darah, hingga konsultasi kesehatan secara berkala. Selain itu, SMBR melalui Program Berlian (Berdaya Ibu, Anak dan Lansia) juga rutin menyalurkan bantuan obat-obatan. Untuk mendukung keberlangsungan pelayanan Kesehatan para lansia.

Salah satu pensiunan SMBR, Ibu Tina Jhonson, menyampaikan apresiasinya terhadap keberlanjutan program ini.

“Sejak adanya Poslansia, saya merasa lebih tenang karena kesehatan kami dìpantau secara rutin. Obat-obatan juga selalu tersedia, jadi kami tidak perlu khawatir lagi. Terima kasih kepada IIKSB dan SMBR yang masih peduli dengan kami yang sudah pensiun,” ujarnya, Sabtu (19/4/2025).

No More Posts Available.

No more pages to load.